Selasa, 12 Februari 2013

Proses Penyusunan Kerangka Berfikir dalam Penelitian


Bagaimana proses penyusunan kerangka berfikir dalam penelitian?berikut ini saya akan memaparkannya, yaitu sebagai berikut:

1.       Menetapkan variabel yang diteliti
Untuk menentukan kelompok teori apa yang perlu dikemukakan dalam menyusun kerangka berfikir untuk pengajuan hipotesis,maka harus ditetapkan terlebih dahulu variabel penelitiannya.
2.       Membaca buku dan hasil penelitian
Setelah variabel ditentukan, maka langkah berikutnya adalah membaca buku-buku dan hasil penelitianyang relevan.
3.       Deskripsi teori dan hasil penelitian
Dari buku dan hasil penelitian yang dibaca akan dapat dikemukakan teori yang berkenaan dengan variabel yang diteliti.
4.       Analisis krisis terhadap teori dan hasil penelitian
Pada tahap ini peneliti akan melakukan analisis secara krisis terhadap teori dan hasil penelitian yang telah dikemukakan.
5.       Analisis komparatif terhadap teori dan hasil penelitian
Analisis ini dilakukan dengan cara membandingkan antara teori satu dengan yang lain.
6.       Sintesa kesimpulan
Melalui analisis krisis dan komparatif terhadap teori dan hasil penelitian yang relevan dengan semua variabel yang diteliti, selanjutnya peneliti dapat melakukan sintesa atau kesimpulan sementara yang akan menghasilkan kerangka berfikir.
7.       Kerangka berfikir
Kerangka berfikir yang dihasilkan dapat berupa kerangka yang asosiatif/hubungan maupun komparatif/perbandingan.
8.       Hipotesis
Dalam merumuskan hipotesis maka harus mengemukakan landasan teori dan kerangka berfikir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar